Lapis pisang legit,

Bahan,
400, grm tepung terigu
150, grm tepung kanji
400, grm gula pasir
400, ml santan
1100, ml air putih
2, buah pisang ukuran besar di blender dan di saring
Sejumput garam
Pewarna coklat dan kuning

Cara,
Tepung terigu, tepung kanji, gula dan garam di campur aduk hingga rata, kemudian tuang santan aduk hingga rata, kemudian tuang air yang 1000 ml dikit demi sedikit, aduk hingga rata kemudian di saring, selanjutnya bagi dua adonan yang satunya di tambah pisang yang udah di blender dan di saring tadi, selanjutnya adonan yang ada pisang nya di kasih warna coklat,
Yang satu di kasih warna kuning
Selanjutnya panaskan tempat yang buat ngukus,
Kemudian loyang di olesi minyak sayur terlebih dahulu, setelah itu tuang adonan tipis aja dan kukus sebentar, kemudian tuang adonan yang satunya, dan seterusnya sampai adonan habis, Setelah adonan habis kukus lagi selama 45 menit, setelah itu angkat dan tunggu sampai dingin baru di keluarin dari loyang, Selesai sudah buat lapis pisang selamat mencoba

0 komentar:

Post a Comment

Recent Posts